Phaitoon Serahkan Urusan pada Agen
http://www.persijap.or.id/2009/01/phaitoon-serahkan-urusan-pada-agen.html
JEPARA-Hingga kemarin, belum ada kemajuan terkait persyaratan administrasi Phaitoon Thiabma. Hampir sebulan pemain asal Thailand tersebut berlatih bersama Persijap, belum satu pun syarat yang beres. Sertifikat izin tranfer internasional (ITC) belum terbit. Begitu juga kartu izin tinggal sementara (kitas). Dia juga belum menjalani tes kesehatan.
Menurut Wakil Sekretaris Tim Nur Jamil, agen Phaitoon Indobola Mandiri telah meminta informasi kepada PSSI untuk mengurus ITC. ”Jawaban dari otoritas sepak bola Thailand sedang ditanyakan ke PSSI. Surat itu sebagai acuan,” kata Jamil.
Saat dikonfirmasi, Phaitoon menyerahkan segala urusan kepada agen. Dia hanya berharap bisa tampil pada laga perdana putaran kedua Djarum Indonesia Super League (ISL) melawan Persitara Jakarta Utara di Stadion Gelora Bumi Kartini, 24 Januari mendatang.
Dalam mengurus kitas, dia memilih pergi ke Singapura karena harus terlebih dahulu meninggakan Indonesia. Manajemen Persijap, lanjut Jamil, masih percaya Indobola Mandiri akan menuntaskan secepat mungkin dokumen-dokumen yang dibutuhkan. Jika pria berusia 27 tahun itu belum bisa tampil pada laga pertama, maka kekuatan Persijap akan pincang menyusul kepastian absennya kapten tim Evaldo akibat akumulasi kartu serta Noorhadi yang masih dibekap cedera lutut.
Pola Permainan
Oleh Pelatih Junaidi, Phaitoon akan diplot sebagai bek atau gelandang bertahan. Namun jika menjadi gelandang, dia bisa saja mengambil alih peran salah satu pemain lain.
Bila Persijap memakai pola 4-4-2, dia akan tampil di barisan belakang bersama Sofyan Morhan, Anam Syahrul, dan Aji Nurpijal. Saat ini Junaidi mengaku fokus mempersiapkan laga babak 24 besar Copa Dji Sam Soe melawan Persikab Kabupaten Bandung yang akan digelar besok di Stadion Gelora Bumi Kartini.
Untuk pertandingan itu, dia tengah mematangkan skema 3-5-2. Dipastikan tak akan ada banyak perubahan komposisi dalam pertandingan nanti. Susunannya relatif sama dengan saat mereka melawan Persiku Kudus pada babak 42 besar.
Kalaupun ada perubahan, lebih terlihat pada komposisi lini depan. Setelah Noorhadi cedera, Junaidi hampir pasti akan menduetkan Pablo Frances dengan Johan Joansyah sejak menit awal.
Jika dia membutuhkan tambahan amunisi, Ilham hasan akan menjadi pilihan. Sektor belakang akan dipercayakan kepada Evaldo, Aji Nurpijal, dan Sofyan Morhan atau Anam Syahrul. Sedangkan di tengah ada Nurul Huda, Isdiantono, Amarildo Souza, Donny Siregar dan Enjang Rohiman. (H15-22)
Bila Persijap memakai pola 4-4-2, dia akan tampil di barisan belakang bersama Sofyan Morhan, Anam Syahrul, dan Aji Nurpijal. Saat ini Junaidi mengaku fokus mempersiapkan laga babak 24 besar Copa Dji Sam Soe melawan Persikab Kabupaten Bandung yang akan digelar besok di Stadion Gelora Bumi Kartini.
Untuk pertandingan itu, dia tengah mematangkan skema 3-5-2. Dipastikan tak akan ada banyak perubahan komposisi dalam pertandingan nanti. Susunannya relatif sama dengan saat mereka melawan Persiku Kudus pada babak 42 besar.
Kalaupun ada perubahan, lebih terlihat pada komposisi lini depan. Setelah Noorhadi cedera, Junaidi hampir pasti akan menduetkan Pablo Frances dengan Johan Joansyah sejak menit awal.
Jika dia membutuhkan tambahan amunisi, Ilham hasan akan menjadi pilihan. Sektor belakang akan dipercayakan kepada Evaldo, Aji Nurpijal, dan Sofyan Morhan atau Anam Syahrul. Sedangkan di tengah ada Nurul Huda, Isdiantono, Amarildo Souza, Donny Siregar dan Enjang Rohiman. (H15-22)