Loading...

Persijap Yunior Juara Grup F

JEPARA - Persijap Yunior memastikan diri lolos ke putaran ketiga Kompetisi Liga Remaja U-18 Piala Suratin tingkat Jateng. Dalam laga terakhirnya di Stadion Gelora Bumi Kartini, kemarin, mereka mengalahkan Persikas Yunior 3-2.

Hasil itu mengantar anak-anak Jepara menjuarai Grup F dengan nilai sembilan. Dalam tiga kali berlaga, kemenangan selalu mereka dapat.
”Kami bersyukur dengan hasil ini. Tim perlu melakukan persiapan mental dan teknik, karena pada pekan pertama Mei kompetisi mungkin bergulir lagi,” kata Manajer Soegiharto, kemarin.

Menghadapi anak-anak Kabupaten Semarang, tuan rumah unggul 3-0 pada babak pertama melalui Tomy Veriyanto (menit ke-20), Agung Supriyanto (39), serta Thaifatul Wahid (42). Tiga gol tersebut lahir melalui skema serangan yang tertata.

Gol Tomy diawali dari pergerakan di lini tengah, sedangkan Agung dari sektor sayap. Sementara Thaifatul Wahid menceploskan bola ke gawang melalui tendangan melintir dari sisi kiri gawang lawan.

Pemain Pengganti

Pada babak kedua, penampilan tim tamu berubah. Pasukan asuhan Widodo Mulyo bermain lebih trengginas. Hasilnya mereka mampu memperkecil ketertinggalan melalui dua pemain pengganti, yaitu Yoga Pratama (menit 52) dan Afif Budi (59). Mereka secara efektif memanfaatkan kelemahan barisan pertahanan lawan.

Persijap menjadi satu-satunya tim yang sudah lolos mewakili grup ini. Sebelumnya mereka memenangi dua laga, yakni 2-1 atas PSISra dan 2-0 atas Persis. Dalam kualifikasi awal, Persijap menang 3-1 atas Persekat Kabupaten Tegal, 2-0 atas Persap Purbalingga, dan 1-0 atas Persibas Banyumas.

Satu tiket lagi di Grup F masih diperebutkan Persis Solo, Persikas dan PSISra Sragen. Persis yang telah sekali menang, pada partai penentuan akan mejamu PSISra Sragen, Kamis (30/4). Namun sebelum itu PSISra yang baru sekali bermain dan kalah, akan menjamu Persikas. (H15-22)
Persijap Junior 1703835126782654627

Posting Komentar

emo-but-icon

Beranda item

Follow Us


History

Official Jersey

Archive