Loading...

Junto Masih Akan Diuji


Jepara - Pelatih Persijap Jepara Junaidi memberi waktu 25 menit kepada striker asal Jepang, Junto, untuk tampil dalam laga uji coba kontra Pro Duta di Stadion Gelora Bumi Kartini, kemarin.

Dalam laga yang dimenangi tuan rumah 2-1 itu, kualitas Junto masih belum terlihat. Junaidi dan para asistennya pun berniat memberi waktu kepadanya untuk diuji.

”Kami memberi waktu kepada dia hingga akhir pekan ini. Hari pertama saya belum bisa menilai kualitasnya. Ia tampil saat performa tim sedang turun,” kata Junaidi.

Dua gol Persijap masing-masing dicetak Noorhadi menit 17 dan Pablo Frances menit 37. Gol balasan tim tamu dilesakkan Eka Santika menit ke-71. Noorhadi melayang memapaki umpan silang Donny Siregar untuk membobol gawang Pro Duta yang dijaga Andi Setiawan. Sedangkan Pablo mengecoh Andi melalui tendangan keras setelah memenangi duel satu lawan satu dengan Azmi.

Menurunnya permainan Laskar Kalinyamat pada babak kedua dimanfaatkan kubu tamu. Eka Santika mencetak gol tunggal bagi Pro Duta dengan melewati Kasiyadi dan kiper Danang Wihatmoko. Menjelang jeda, Junto masuk menggantikan Noorhadi. Di babak pertama permainan berjalan lamban sehingga dia jarang mendapatkan bola.

Stamina

Aliran bola dari sayap dan tengah sering terhenti di depan kotak penalti. Tak hanya Junto, penyerang lain seperti Pablo, Junior, dan Eki Nurhakim pun tak kunjung mendapat peluang emas. ”Kami harus membenahi stamina pemain. Di babak kedua, anak-anak tak tampil maksimal, faktor fisik memengaruhi,” lanjut Junaidi.

Sang kapten, Evaldo, menyatakan ada peningkatan performa, terutama terlihat di babak pertama. ”Di pertandingan ini ada kemajuan, namun kami tak bermain stabil di babak kedua,” ungkap Evaldo.

Dia juga berharap waktu sepekan ke depan bisa mengubah kondisi tim. ”Setidaknya kami harus lebih fokus untuk mempersiapkan diri. Kami ada dalam kondisi bagus karena sampai hari ini tak ada yang cedera,” imbuh Evaldo.

Wakil Sekretaris Tim Nurjamil mengungkapkan, tiga ekspatriat, yakni Evaldo, Pablo, dan Junior belum mengantongi Kartu Izin Tinggal Sementara (Kitas). Padahal kompetisi tinggal tujuh hari lagi.

Tiga pemain tersebut rencananya akan bertolak ke Jakarta hari ini, lalu berlanjut ke Singapura guna mengurus syarat administratif tersebut. ”Agen ketiganya menjamin Kitas bisa beres sebelum kompetisi bergulir,” ujar Nurjamil. (H15,J4-78,SM)
Skuad 5099288713329887949

Posting Komentar

emo-but-icon

Beranda item

Follow Us


History

Official Jersey

Archive