Loading...

Usulan Revisi Jadwal Belum Direspons

Persijap Jepara pekan lalu resmi mengusulkan revisi jadwal dua pertandingan kompetisi Indonesia Premier League (IPL). Namun kemarin, manajemen klub menyatakan PT Liga Prima Indonesia Sportindo (LPIS) selaku penyelenggara kompetisi PSSI belum merespons usulan revisi tersebut.

Wakil Sekretaris Tim Persijap Nurjamil mengatakan revisi yang diajukan adalah pertandingan menjamu PSMS Medan pada 15 Januari dan laga menjamu Persebaya Surabaya pada 5 Februari. Jadwal dua pertandingan tersebut masuk dalam tahapan pilkada Jepara sehingga pelaksanaannya berpotensi dilarang.
"Sampai sore ini belum ada tanggapan dari PT LPIS. Besar harapan kami usulan ini bisa diterima," kata Nurjamil di Stadion Gelora Bumi Kartini, sore kemarin.

Sesuai ketentuan awal, di masa kampanye dan 10 hari setelah pemungutan suara pilkada, izin keramaian ditiadakan, termasuk izin menggelar pertandingan kompetisi. Pemungutan suara pilkada Jepara akan dilakukan pada 29 Januari, sedangkan masa kampanye dimulai pada 12 Januari dan berakhir pada 25 Januari.

Diganti Tandang

Laga menjamu PSMS sudah masuk dalam tahapan kampanye, sedangkan melawan Persebaya masih dalam masa rekapitulasi suara pemilih dalam pilkada.
Nurjamil mengungkapkan, sesuai dengan usulan yang dikirim ke PT LPIS, Persijap berharap dua laga kandang itu diganti menjadi partai tandang dengan menghadapi tim yang sama.

Dua pertandingan terdekat lain, tidak diajukan revisi jadwal karena di luar kadang, yakni menghadapi Persiraja Banda Aceh pada 22 Januari dan menjamu Persiba Bantul pada 11 Februari. Persijap juga memiliki misi untuk menyelamatkan pendapatan klub dari dua pertandingan kandang yang diusulkan direvisi jadwalnya tersebut.
Itu karena menjamu PSMS dan Persebaya berpotensi mendatangkan banyak simpati penonton. "Pembiayaan klub saat ini mengandalkan penjualan tiket penonton karena sudah tidak disokong APBD lagi,’’ terang Nurjamil. (H15-73/SM)
Persijap 6150556459597868723

Posting Komentar

emo-but-icon

Beranda item

Follow Us


History

Official Jersey

Archive