Deal, (sepaket) Evaldo Datang Pekan Depan
http://www.persijap.or.id/2012/09/deal-sepaket-evaldo-datang-pekan-depan.html
Pemain asal Brasil Evaldo Sila de Assis hampir pasti akan kembali merumput ke Persijap Jepara, setelah mencapai kata sepakat mengenai nilai kontrak dengan pihak manajemen.
Hal itu terungkap dalam pertemuan informal Chief Executif Officer (CEO) PT Jepara Raya Multitama Adjie Darmana bersama General Manager Persijap Khoirul Mushonif dan Sekretaris Tim Sugiyanto di Hotel Segoro Jepara, kemarin.
”Evaldo akan datang ke Jepara pekan depan. Soal nilai kontrak sudah ada kesepakatan,” kata Sugiyanto. Jika ada hal yang diragukan mengenai kesehatan pemain yang beberapa kali gabung Jepara sejak tahun 2004 itu, bisa dilakukan tes medis, karena klub ingin mendapatkan jaminan bahwa pemain itu benar - benar sehat dan siap tampil untuk satu musim.
Satu Paket
Adjie Darmana mengapresiasi proses negosiasi dengan Evaldo yang berjalan lancar. ”Dia pemain yang benar-benar profesional, dan kami mengapresiasi komitmennya. Setelah negosiasi, kami berharap proses-proses selanjutnya berjalan lancar,” kata Adjie.
Perekrutan Evaldo dikemas dalam satu paket. Evaldo tak sendirian. Ia membawa dua rekannya, Marcos Vinicius (gelandang) dan Jones Leandro Souza da Silva (striker), dua-duanya juga dari Brasil. Mereka akan diuji kemampuannya saat tiba bersama Evaldo di Gelora Bumi Kartini, pekan depan.
Ini akan menjadi kemajuan buat Persijap dalam proses pembentukan tim baru, setelah sebelumnya Pelatih Riono Asnan merekomendasikan untuk merekrut 17 pemain domestik. Hanya saja proses negosiasi terhadap 17 pemain itu sampai pagi kemarin belum ada kata sepakat.
Khusus dua pemain yang akan datang bersama Evaldo, Adjie menyatakan sudah menerima rekaman video permainan dua pemain itu.
”Kami butuh rekaman video itu sebagai data awal. Selanjutnya pelatih akan melihatnya di lapangan,” lanjut Adjie.
Tak hanya Evaldo dan dua rekannya yang pekan depan diperkirakan datang ke Gelora Bumi Kartini. Khoirul Mushonif menyatakan beberapa pemain asal Asia non-Indonesia juga akan datang. Mereka berasal dari Iran, Korsel, dan Jepang. Selain itu direncanakan pemain dari Australia juga tiba.
Pemain-pemain tersebut akan dilihat kemampuannya, sebelum masuk ke meja negosiasi kontrak. ”Kami butuh lima pemain ekspatriat musim ini,” kata Khoirul. (H15-70/SM)
Evaldo aja bisa deal,,, knapa yg lain gak bisa ya?
BalasHapuspemain lainnya cuman pengen makan daging hidup.... hwahahaha
BalasHapusdeal atw gk deal itu kan tersrah dr pemain itu sndiri bos. klo kontraknya dinilai tdk ckp ya gk deal dong. coba qt posisikan diri qt sbagai pemain. mw gk klo bayarannya dikit? gk mw dunk? pmain bola di indonesia pndapatannya ya dr main bola doang. sampe umur 30 lwt dikit aja udah gk kepake. ya wajar kalo banyak yg gk deal
BalasHapuswelcome kembali eva di bumi kartini..
BalasHapus