Loading...

Tetap Fokus Latihan


Jajaran pelatih Persijap Jepara mengagendakan program latihan tetap berjalan yang akan dimulai hari ini usai libur beberapa hari lalu. Tampaknya, jajaran pelatih tak mau terlalu mimikirkan soal perkembangan kelanjutan Indonesian Premier League (IPL) yang telah dibekukan oleh Persatuan Sepak bola Seluruh Indonesia (PSSI) pada 28 September kemarin.

Dengan terus berlatih diharapkan tim akan terus siap apabila ada perkembangan mengenai kelanjutan kompetisi yang bisa diumumkan mendadak.

Apalagi, kemarin, manajemen PT Jepara Raya Multitama (JRM) yang menaungi Persijap sedang rapat bersama kub-klub IPL dengan PT Liga Prima Indonesia Sportindo (LPIS) serta PSSI di Jakarta. Salah satu agenda rapat tersebut adalah membahas verifikasi setelah pembekuan kompetisi LPI oleh PSSI. Kepastian agenda latihan itu disampaikan Pelatih Persijap Raja Isa kepada wartawan, kemarin.

Dia mengatakan hari ini para pemain akan berlatih bersama. Bahkan dalam sesi latihan itu bakal ada pemain Timnas Indonesia Agung Supriyanto yang sudah bisa ikut bergabung setelah beberapa pekan bertugas di Angkatan Darat. ‘’Untuk pemain asing Kim Yong Han tampaknya belum bisa ikut latihan karena masih cedera,’’ katanya.

Raja Isa menambahkan, latihan hari ini memungkinkan dilkukan karena sebagaian besar para pemain ada di mes Persijap, kemarin. ‘’Sebagian besar sudah ada di mes klub jadi semuanya akan ikut latihan. Itu termasuk Agung Supriyanto. Kalau Kim Yong Han belum bisa,’’ terangnya.

Lebih lanjut, latihan itu dilakukan dalam rangka mempersiapkan tim apabila playoff jadi digelar. Selain itu kembalinya latihan tim ini untuk menjaga konsistensi tim menjelang keputusan PSSI. ‘’Semoga besok (hari ini, Red) sudah ada keputusan dari manajemen. Kami akan siap dengan perintah manajemen setelah rapat dengan PSSI,’’paparnya.

Gaji Pemain

Sedangkan salah seorang pemain Persijap Anam Syahrul menerangkan para pemain belum ada kabar baru dari manajemen terkait hasil keputusan PSSI maupun soal gaji. Saat ini, gaji para pemain yang belum terbayarkan sudah selama empat bulan. ‘’Para pemain tentu terus menunggu penjelasan dan kabar dari upaya manajemen.

Baik kelanjutan kompetisi maupun gaji kami,’’katanya. Sementara itu, kabar dari Bendahara PT JRM H Maryanto hasil dari rapat manajemen di Jakarta kemungkinan baru bisa disampaikan hari ini. Itu karena rapat bersama PSSI diperkirakan berlangsung hingga malam hari. ‘’Kalau hari ini disampaikan tampaknya belum bisa. Kemunngkinan baru besok (hari ini, Red),’’ucapnya.

Adapun Chief Executive Officer (CEO) PT Jepara Raya Multitama (JRM) sekaligus General Manager Persijap M Basalamah yang ikut rapat di Jakarta hingga malam kemarin belum bisa dihubungi. Saat ditelepon melalui ponselnya hanya terdengar jawaban tidak aktif. (H75-21)
Persijap 4209909468061579346

Posting Komentar

emo-but-icon

Beranda item

Follow Us


History

Official Jersey

Archive